TERNAK MEUGANG ABAR

Meulaboh-150 ekor hewan ternak meugang telah disembelih di Kecamatan Johan Pahlawan pagi tadi. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Aceh Barat Drh. Tjoet Usman kepada RRI.Dijelaskan dari keseluruhan ternak itu saat disembelih, dua hari sebelumnya dilakukan pemeriksaan kesehatan terhadap kelayakan daging yang hendak dijual dan dikomsumsi untuk masyarakat. Usman menerangkan dari 150 hewan ternak meugang, hanya 25 % jumlah sapi yang disediakan, walau masyarakat Meulaboh mayoritas mengkomsumsi daging kerbau. Harga rata-rata daging tersebut mencapai Rp. 100.000 yang berbeda dengan hari biasa cuma Rp.75.000 hingga Rp. 80.000 ribu perkilogram. Disinggung kesiapan untuk daging Qurban Meulaboh kata Usman, pusat pemotongan hewan ternak itu dilakukan di Rumah Potong Jembes. Diperkirakan jumlah hewan Qurban yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Barat ada 16 ekor hewan diantara 1 ekor sapi, selain nantinya daging Qurban tersebut turut disediakan dari 12 Kecamatan.[Erlinda Rachman, SH]

This entry was posted in WARTA SORE. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>